Alasan Mengapa Wanita Menunda Untuk Memiliki Anak

Saat ini, ada banyak alasan yang membuat wanita ingin menunda punya anak saat mulai berkeluarga. Namun, alasan utama wanita saat ini disebabkan karena ia mempunyai banyak pilihan dibandingkan dengan generasi sebelumnya.
Tidak diragukan lagi kalau wanita pun bisa berkarir dengan sukses seperti halnya pria. Selain itu, bepergian pun menjadi lebih mudah karena wanita pun bisa mandiri secara finansial. Menemukan pasangan hidup dan memulai membangun keluarga menjadi satu fase yang didambakan oleh wanita, namun sekarang banyak pertimbangan apakah ingin mempunyai momongan segera atau tidak. Dibawah ini adalah beberapa alasan yang membuat wanita memilih untuk menunda punya anak.

Prioritas
Pada masa lampau, wanita dituntut untuk segera menikah dan memiliki anak. Mungkin, itu juga yang kamu impikan saat kecil. Mendambakan pesta pernikahan yang mewah dan megah serta menjalankan kewajiban sebagai seorang ibu dan istri. Namun sekarang, beberapa wanita ingin banyak bepergian dan hidup bebas sampai mereka merasa semua keinginannya terpenuhi.

Menemukan Pasangan Yang Tepat
Perceraian, mempunyai anak tiri dan berkumpul dengan keluarga adalah sesuatu yang umum terjadi pada masyarakat. Kita sudah tahu betapa banyak orang tua yang mengalami pernikahan yang gagal, punya masalah keuangan, dan membesarkan anak sebagai orang tua tunggal. Mengetahui betapa sulitnya untuk mempertahankan rumah tangga, wanita akan memilih pria dengan lebih berhati-hati.

Karir Dan Kepuasaan Kerja
Tidak peduli apakah kamu termasuk wanita yang sedang menaiki tangga kesuksesan atau sedang membangun bisnis sendiri, sekarang wanita mempunyai kemampuan untuk bekerja dan menghasilkan banyak uang seperti halnya pria. Ada wanita yang sanggup bekerja sangat keras untuk karir mereka, belajar dan berusaha untuk menjadikan dirinya berada dipuncak karir.

Biaya Untuk Membesarkan Anak
Dulu, orangtua tidak banyak membicarakan tentang biaya yang harus dikeluarkan untuk membesarkan anak, sejak bayi hingga harus menyekolahkannya ke perguruan tinggi. Dulu, jarang sekali orang mengumbar cerita tentang hal itu. Namun sekarang, dengan semakin terbukanya dunia bersama internet, orang-orang pun mulai mendiskusikan tentang apa yang telah mereka lakukan untuk membesarkan anak-anak mereka.

Keamanan Keuangan
Sekarang, beberapa wanita punya pilihan untuk mengamankan keuangan untuk dirinya sendiri dan juga untuk masa depan sebelum membesarkan anak. Dalam hubungannya dengan biaya untuk membesarkan anak, sekarang kita punya banyak pengetahuan untuk meyakinkan diri bahwa kita bisa membiayai keperluan anak.

Jadi, dengan alasan diatas, wanita semakin banyak mempunyai pilihan sebelum ia memilih dan memutuskan untuk menikah. Menjadi seorang wanita karir, ibu rumah tangga, dan istri membutuhkan perencanaan yang matang.

No comments:

Post a Comment

 
Blogger Templates