Mengobati Sinusitis Dengan Cara Tradisional


Mengobati sinusitis dengan cara tradisional dapat dijadikan pilihan bagi anda yang memang ingin mencoba dan meringankan rasa sakit karena sinusitis. Sebenarnya, sinusitis adalah pembengkakan atau peradangan yang terjadi pada rongga sinus dengan gejala adanya rasa berat dibawah mata dan belakang mata, hidung bengkak dan juga keluarnya ingus yang berlebihan.
Pengobatan sinusitis dengan cara tradisional ini dapat dilakukan dengan memanfaatkan bahan-bahan alami berupa sambiloto dan lidah buaya. Mari kita buat dan ikuti langkah-langkah untuk membuat ramuan yang dapat digunakan untuk mengobati sinusitis secara tradisonal.

Bahan-bahan :
  • Sambiloto, 10 gram
  • Lidah buaya, 1 daun dan dipotong kecil-kecil
  • Air, 700 ml
  • Kunyit, 2 ruas jari
  • Jahe, 2 ruas jari

Cara membuat ramuan untuk sinusitis
  • Masak air diatas api.
  • Masukan semua bahan ramuan, sambiloto, potongan lidah buaya, potongan jahe dan kunyit.
  • Masak ramuan tersebut sampai volume airnya hanya tinggal 300 ml.
  • Untuk mengkonsumsi ramuan ini, bagilah air rebusan tersebut menjadi dua dan diminum dua kali sehari dengan volume 150 ml di pagi hari dan 150 ml di sore hari.
 Sambiloto yang digunakan dalam ramuan ini berfungsi untuk menyeimbangkan daya tahan tubuh yang berlebihan, sedangkan kunyit yang mengandung zat kurkumin ini sangat baik untuk anti inflamasi atau anti peradangan, dan jahe berguna untuk mengurangi pembengkakan.

No comments:

Post a Comment

 
Blogger Templates